mining

Senin, 02 April 2012

Cara Mudah Menabung Emas

Apakah Emas adalah tabungan? tentu! Emas adalah barang likuid bernilai tinggi yang sangat mudah dimiliki dan mudah pula diuangkan.
Apakah Salah menabung dalam bentuk Uang? Tidak! Namun pada tahap tertentu menabung uang bisa menjadi sebuah kerugian.
Why???
Kita ambil sebuah contoh. hari ini kita punya uang "terkejut" 10jt. Kita tabung di bank, setahun kemudian uang kita menjadi 10.250.000 (kita mendapat bunga 2.5% setahun) jumlah uang kita bertambah sebesar 2.5%. tapi apakah nilainya bertambah?? belum tentu kan! karena tiap tahunnya Negara kita mengalami Inflasi yang rata-rata 5% pertahun. artinya bunga yang dijanjikan bank masih belum cukup mengimbangi inflasi dalam setahun. uang kita justru menyusut nilainya 5%.
Contoh nyatanya gini. Tahun lalu kita masih dapat membeli sebuah sepeda motor jepang dengan uang 10 juta. nah apakah tahun ini masih bisa? bisa jadi harga sepeda motor itu malah naik menjadi 10,5 jt atau mungkin lebih.
Bila di nilai dalam emas bisa jadi harga itu tetap atau malah makin murah. inflasi rata-rata pertahun adalah 5-6% sedangkan harga emas mengalami kenaikan yang rata-rata pertahunnya adalah 15 - 20% pertahun. jika nilai itu kita terapkan ke "dunia nyatanya" maka hitungannya seperti ini :
kita ibaratkan inflasi 5% sedangkan kenaikan harga emas 15%
hari ini ada sebidang tanah di jual 50 juta. kita ingin membelinya tahun depan. jadi kita mengumpul uang mulai sekarang sampai nanti tahun depan. pada tahun itu saat kita telah memiliki 50 juta, ternyata nilai uang kita menyusut 5%(dampak inflasi) yang artinya harga tanah tersebut mengalami kenaikan 5%. sehingga menjadi 52,5jt. akhirnya uang kita masih belum mampu membeli tanah tersebut.
Nah bila di ukur dari emas 50juta = 100gr emas. bila saat ini kita mulai mencicil (menabung)emas tersebut hingga tahun depan, maka pada tahun itu emas mengalami kenaikan 10%. sehingga bila di uangkan emas kita tadi menjadi 55 juta. bukan hanya cukup untuk membeli tanah, malah kita masih memiliki sisa 2,5juta...
jelas lebih menguntungkan menabung emas dari pada uang bukan???
Keluhan :
Gimana mau menyimpan emas, Gaji aja pas-pasan!
Ada 1 trik yang sampai saat ini masih saya jalankan, bagaimana caranya membeli emas dengan gaji sedikit. tidak ada cara lain selain mencicil. betul?!
Dimana kita bisa mencicil emas??? tidak ada satu tokopun yang mau menjual emas secara cicilan?, eits....tunggu dulu, jgn habis akal... karena kita bisa mengakalinya.
saya kasi contoh bila kita hanya memiliki gaji 1jt. ingin menabung emas mulai dari yg kecil.
pertama:
tanamkan pada diri anda berapa uang yg harus anda tabung tiap bulan dari 1 jt tsb.
kita misalkan Rp. 200.000 (save)
1. dpt gaji bln 1 : Rp.1.000.000, beli emas senilai 1jt lalu gadaikan di PEGADAIAN SYARIAH maka akan kita dapatkan 80% dari nilai emas tadi. berarti Rp 800.000
2. uang dari pegadaian tadi (Rp. 800.000) gunakan untuk keperluan. artinya kita telah menyisihkan Rp 200.000 kan?? untuk nabung emas!
3. bulan ke 2, dpt gaji lagi Rp.1.000.000, ambil Rp.200.000 untuk mencicil emas tadi...
4. begitu terus sampai emas di pegadaian lunas....nah artinya kita telah mampu membeli emas dengan cara mencicil kan???
5. bila emas telah lunas, gadaikan lagi, dapat 800 lagi, tambah 200 dari gaji bulan berikutnya, beli lagi emas senilai 1 jt. yg di gadaikan, cicil lagi sampai lunas...begitu seterusnya sehingga emas kita akan berlipat-lipat. bila ada uang lebih dari masukan yg tak terduga usahakan digunakan untuk membayar cicilan. karena akan meringankan biaya cicilnya.
ingat membayar hutang dipegadaian jauh lebih murah dibandingkan anda membeli barang secara kredit di tempat lain... terutama di pegadaian syariah, karena biaya ijarohnya akan terus menurun sesuai pokok hutang kita yang tersisa, sangat berbeda dengan Pengkreditan cara lain yang bunganya tetap sampai barang tersebut lunas.
Kesimpulan :
Apakah ada toko emas yang mau dibayar cicilan? (TIDAK)
Apakah ada Usaha kredit yang bunga dan masa kreditnya nya kita atur sendiri (TIDAK)
Apakah bisa kita menabung dengan cara menunggu "sisa" dari pendapatan kita? bila gaji hanya 1. juta (TIDAK)
Nah cara saya diatas adalah yang terbaik menurut saya bagi dalam menabung emas.
karena kita tidak akan pernah mampu membeli emas secara kontan bila pendapatan hanya sekian..1 mayam emas saja sudah mencapai 1.6 juta....
marilah kita menabung emas dari sekarang! bagaimana cara memanfaatkan emas sebagai aset kekayaan kita...akan saya bahas di postingan selanjutnya!
Selamat menabung emas, gunakan akal untuk berkreasi.....jgn hanya berimajinasi..

3 komentar: